Berita

DUDI TANDA TANGANI HASIL VALIDASI K13 (SINKRONISASI KKNI) DENGAN SMKN 4 BANJARMASIN

imgonline-com-ua-CompressToSize-R9fg3j0m3VWL6XLe
Berita Sekolah

DUDI TANDA TANGANI HASIL VALIDASI K13 (SINKRONISASI KKNI) DENGAN SMKN 4 BANJARMASIN

SMKN 4 Banjarmasin melaksanakan  validasi K13 (Sinkronisasi KKNI) dengan Dunia Usaha dan Industri (DUDI) untuk menyiapkan lulusan yang siap bersaing dalam dunia kerja. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari sabtu (22/12/2018) dan dihadiri 6 DUDI perwakilan dari setiap kompetensi pariwisata yaitu DPD ASITA KALSEL, PHRI, Summer Bad And Breakfast Hotel, G’Sign Hotel, Helda Ardany Butik dan Salon DM Clinic dan Spa.

Pada kesempatan ini diadakan penandatanganan validasi K13  (sinkronisasi KKNI) oleh DUDI yang terlibat dan disaksikan oleh Ibu Erna Suerjandari, SE, MM selaku pendamping revitalisasi dari P4TK BISPAR . Diharapkan dengan adanya kurikulum industri ini lulusan SMKN 4 Banjarmasin dapat terserap di dunia kerja lebih besar lagi. Karena kurikulum sudah disesuaikan dengan kebutuhan DUDI. Hal ini selaras dengan harapan Waka Kurikulum SMKN 4 Banjarmasin ibu Hj. Yunita, S.Pd seperti yang disampaikan oleh beliau “Dengan adanya kegiatan sinkronisasi dan validasi, kurikulum akan terus disempurnakan sehingga lulusan SMK sesuai dengan harapan oleh dunia kerja.”

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare